Banyak rumah memiliki kamar mandi cukup kecil, yg dapat menimbulkan masalah. Kita merasa bingung harus meletakkan atau menyimpan sesuatu di dalamnya. Ada beberapa saran yg mungkin bisa membantu anda untuk menciptakan kamar mandi kecil yg praktis, meliputi:
- Tempat penyimpanan barang tambahan di atas pintu.
Rak di atas pintu. |
Kita tidak pernah menyadari bahwa ruang di atas pintu bisa kita manfaatkan. Jika jarak antara pintu dengan eternit ada banyak jarak, kita bisa memasang rak di atasnya. Itu adalah cara sederhana untuk mendapatkan ruang penyimpanan ekstra, berbagai benda keperluan kamar mandi bisa di simpan disana. Sehingga ruang yg lain masih terlihat rapi dan luas.
- Cermin.
Cermin. |
Selain berfungsi untuk melihat diri anda sendiri sedang gosok gigi atau mencukur, cermin juga dapat membuat ruangan menjadi lebih luas. Selain itu, bisa menambah pencahayaan di dalam kamar mandi bila kita tempatkan berhadapan dengan cahaya yg masuk. Dan pastikan cermin anda selalu bersih dan kinclong seperti senyum anda.
- Handuk sebaiknya di gulung, jangan di lipat.
Lebih rapi dan hemat ruang kalau di gulung. |
Kebanyakan orang melipat handuk mereka agar terlihat rapi. Namun, dengan menggulung akan lebih mudah menyimpan dan hemat ruang yg banyak. Handuk yg di gulung dapat di simpan dalam keranjang kemudian di masukkan ke dalam lemari atau rak. Dengan begitu di kamar mandi serasa di dalam Spa.
- Gunakan laci untuk menyimpan benda-benda yg kecil.
Praktis dan higienis. |
Cukup sering lemari kamar mandi menjadi sangat berantakan dan membuat kita sulit mencari barang yg di perlukan. Akan menjadi lebih baik jika anda memasang laci di lemari karena akan menghemat ruang yg tersedia. Hal ini akan memaksimalkan jumlah ruang yg anda miliki untuk menyimpan segala sesuatu dan juga membuat anda lebih mudah dalam mengaturnya.
- Gunakan Shower.
Mandi pakai shower juga mantab. |
Umumnya kita kalau mandi gak pakai gayung rasanya kurang mantab. Kalau ada gayung sudah pasti ada bak mandi atau ember yg cukup menyita ruang kamar mandi, belum lagi ada WC jadi kelihatan tambah sumpek. Untuk memaksimalkan ruang kamar mandi yg sempit ada baiknya anda memasang shower supaya terlihat lebih luas.
Kamar mandi yg kecil bisa merepotkan, tapi kalau anda mau belajar untuk mengaturnya, insyalloh segalanya akan teratasi. Dengan beberapa saran di atas mungkin bisa membantu anda membuat kamar mandi yg kecil menjadi lebih praktis dan indah.
0 komentar:
Posting Komentar